Mobile legend sendiri masih menjadi game moba dengan peminat paling banyak di Indonesia. Walaupun sudah mulai bermunculan game moba lainnya, tapi tidak menghilangkan peminat dari permainan yang satu ini. Moonton tidak henti-hentinya selalu membuat update untuk game satu ini, untuk memuaskan fantasi terhadap pemainnya, Sehingga bisa membuat nagih kepada pemainnya.
Urutan rank Mobile Legends terbaru 2021
Salah satu upaya untuk membuat pemain game ini ingin bermain lagi dan lagi, salah satunya adalah karen rank. Pemain berlomba-lomba meraih rank tertinggi di mobile legend. Inilah urutan rank dalam mobile legend terbaru:
- Warrior
Merupakan tingkatan Mobile Legends pertama pada mode Ranked Match. Untuk bisa bermain di mode ranked match, minimal kalian sudah level 8 dan punya sekurang-kurang nya 5 hero. Kalau sudah, mode rank ML akan terbuka secara otomatis. Rank warrior sendiri memiliki tingkatan mulai dari warrior I – warrior III, dan masing-masing terdapat tiga bintang. Kalian harus selesaikan ini dulu untuk ke rank selanjutnya. Saat reset season, kalian yang masih di warrior tidak akan mengalami pengurangan rank dan akan mendapatkan hadiah berupa satu fragment skin, 1000 battle point dan 100 ticket. - Elite
Setelah menyelesaikan rank warrior, kalian masuk ke rank elite. Sama seperti sebelumnya, kamu harus menyelesaikan tiga tingkatan mulai dari, Elite III – Elite I. Bedanya, kamu di sini masing-masing ada 4 bintang harus diselesaikan untuk bisa naik ke rank berikutnya. Setelah menyelesaikan seluruh tingkatan di rank ini, kamu akan mendapatkan tiga fragment skin, 2000 battle point, dan 200 ticket. - Master
Pada rank ini kalian akan mulai bermain dengan pemain asli, beda dengan rank warrior dan elite yang musuh kalian adalah bot. Rank master sendiri memiliki empat tingkatan, yaitu master IV – master I dan masing-masing ada 4 bintang yang harus dilewati. Setelah melewati rank ini, kalian akan mendapatka skin eksklusif season, 4000 battle point, dan 300 ticket. - Grandmaster
Kalian akan mendapatkan lima tingkatan yaitu, grandmaster V – rrandmaster I. Dalam rank grandmaster ini, ada 5 bintang di masing-masing tingkatan. Hadiah yang diberikan di rank grandmaster makin banyak, yaitu skin eksklusif season, 7000 battle point, dan 600 ticket. - Epic
Di epic cara bermain pun sedikit berbeda. Kalian akan menemui draft pick di mana pilihan ada 4 hero yang akan di banned, masing-masing tim memilih 2 hero yang akan di banned. Sehingga kedua tim tidak akan memiliki hero yang sama. Rank ini terdiri dari lima buah tingkatan, yaitu epic V – epic I dengan lima buah bintang pada disetiap tingkatannya. Pada akhir musim, kalian akan mendapatkan skin eksklusif season, 12000 battle point, dan 1000 ticket. - Legend
Selanjutnya ada rank legend. Dan kalian melewati legend V – legend I dengan lima bintang masing-masing pada setiap tingkatan. Musuh yang ditemui pun makin sulit. Setelah menyelesaikan tingkatan ini, kalian akan mendapatkan skin eksklusif season, 20000 battle point, dan 1500 ticket. - Mythic
Rank ini menjadi salah satu pangkat tersulit. Pada tingkatan ini, kalian harus lewati, mythic V – mythic I. Sistem penilaiannya pun berupa mythic point yang bakal bertambah atau berkurang tergantung hasil pertandingan kalian. Kalian akan dihadapkan dengan placement match yang terdiri dari 10 pertandingan. Setelah selesai season, kalian mendapatkan skin ekslusif season, expression mythic, 20000 battle point, dan 1500 ticket. - Mythic Glory
Paling terakhir adalah rank mythic glory yang kini bisa kamu dapatkan dengan memiliki 600 poin atau lebih.
Perhatikan kelebihan dan kekurangan hero
Sebelum kalian bermain, terutama di mode rank, kalian bisa mempelajari setiap kekurangan dan kelebihan hero, serta skill-skill yang dimiliki hero. Kalian bisa mencoba bermain trial heronya dulu sebelum digunakan dalam rank mode. Dan sebelum kalian pick hero yang akan kalian mainkan, sesuaikan dengan hero anggota tim kalian, hero apa yang dibutuhkan. Jika ingin menang dan cepat sampai di rank mythic glory, kalian harus lepaskan ego kalian saat pick hero sampai dengan bermain di permainan, saling support, jangan berusaha mendominan dalam game. Kill banyak belum tentu bisa memenangkan sebuah pertandingan, karena dibutuhkan kerja sama antar tim.
Kuasai fungsi item dan gunakan sesuai role play hero kalian
Sebelum membeli item, baca dulu fungsi item tersebut, dan cocokkan dengan kebutuhan hero. Karena tidak selamanya item yang digunakan akan sama. Semua tergantung kebutuhan, dan lawan kalian. Kalian tidak boleh terpaku pada basic item aja. Karena kadang item bisa bergantung pada lamanya permainan. Kadang permainan yang sudah cukup lama, yang biasanya sudah di atas 30 menit, kalian bisa menggunakan item immortality. Karena biasa di menit ini, hero akan lebih memanfaatkan defense.